TERIMA KASIH DAN SELAMAT MENGABDI

BAU.UMS.AC.ID – Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si. kembali menjadi Rektor Universitas Muhammadiyah (UMS) periode 2021-2025. Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si dilantik kembali di Edutorium UMS pada Kamis tanggal 8 April 2021. Dilansir dalam Republika.go.id, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si. akan memfokuskan program pengembangan UMS untuk empat tahun ke depan pada tujuh aspek: Pertama, pengembangan tata kelola kelembagaan yang lebih modern dan profesional. Kedua, pengembangan sumber daya manusia yakni dosen dan tenaga kependidikan. Selanjutnya, pengembangan dan peningkatan program reputasi akademik yang mencakup pengembangan kurikulum dan peningkatan kualitas pembelajaran berbasis kampus merdeka-merdeka belajar, peningkatan akreditasi BN-PT dan akreditasi internasional, peningkatan kualitas pengelolaan jurnal UMS, serta peningkatan artikel publikasi ilmiah bereputasi.Pada periode 2021-2025 ini, Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si. akan didampingi oleh Prof. Dr. Drs. Harun Joko Prayitno, S.E., M.Hum.selaku Wakil Rektor I, Prof. Dr. apt. Muhammad Da’i. M.Si. selaku Wakil Rektor II, Ihwan Susila, S.E. M.Si., Ph.D. selaku Wakil Rektor III, Prof. Dr. dr. EM Sutrisna, M.Kes. selaku Wakil Rektor IV, Ir. Supriyono, M.T., Ph.D. selaku Wakil Rektor V.
Biro Administrasi Umum (BAU) UMS mengucapkan selamat dan sukese atas dilantikanya Rektor UMS dan jajarannya. BAU UMS juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Prof. Ir. Sarjito, M.T., Ph.D., IPM​, Prof. Taufik, S.Psi., M.Si., Ph.D, Dr. Muhammad Musiyam, M.T. atas kepemimpinannya pada masa periode 2017-2021. (Adiwena)

link video pelantikan: