Biro Administrasi Umum (BAU) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) berduka. Pejabat Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala BAU UMS. H. M. Nafi’, S.E. dipanggil Allah SWT kembali ke pangkuan-Nya pada tanggal 1 Februari 2021. Beliau meninggal dunia pada umur 58 tahun. Beliau dimakamkan di TPU Gonilan, Kartasura, Sukoharjo pada pukul 07.00 WIB. H. M. Nafi’, S.E. mengabdi di UMS sejak tahun 1987. Beliau menjalani perjalanan jauh sebelum akhirnya menjabat sebagai Kepala BAU UMS. H. M. Nafi’, S.E. memulai karir di UMS mulai dari nol. Bapak tiga orang anak ini dikenal sebagai pribadi yang taktis dan to the point. Tak heran bila sebelum purna tugas pada Desember 2020, Rektor UMS dan jajarannya kembali memberikannya kepercayaan sebagai Pelaksana Tugas Kepala BAU UMS hingga 10 Juni 2021 melalui Surat Tugas No. 285/A.1-IV/BR/V/2020. H. M. Nafi’, S.E. aktif dalam persyarikatan Muhammadiyah. Beliau juga dipercaya sebagai salah satu takmir masjid Hj. Sudalmiyah Rais UMS. Kehidupan H. M. Nafi’, S.E. merupakan fragmen kehidupan yang mengisahkan bahwa ketekunan pada akhirnya akan Allah sambut dengan kebaikan yang berlipat. Melalui berita ini, kami Keluarga Besar BAU UMS menyampaikan duka sedalam-dalamnya kepada keluarga Hj. Sulastri selaku istri dari almarhum. Semoga almarhum diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT. Selain itu BAU UMS juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas pengabdian H. M. Nafi’, S.E. kepada UMS dan persyarikatan Muhammadiyah.
Thank you, Mr. Nafi’!
(Adiwena)